-0.3 C
New York

Solusi Murah Reparasi Lampu Utama Mobil yang Buram Atau Menguning

Published:

Menjelang akhir tahun umumnya permintaan penjualan mobil bekas sedikit meningkat. Bagi Anda yang berencana membeli mobil bekas untuk sarana keperluan merayakan akhir tahun, ada beberapa hal yang harus diperhitungkan. Membeli mobil bekas bukan saja harus teliti, tetapi juga umumnya Anda harus menyediakan “kocek” berlebih untuk keperluan servis ataupun memperbaiki beberapa komponen hingga sesuai dengan ekspetasi Anda.

Biasanya salah satu hal kekurangan ada pada daya pancar lampu utama (headlamp) mobil. Bisa jadi karena ukuran watt lampu dan suplai arus listrik yang tidak maksimal atau hal tersebut bisa juga disebabkan karena pengaruh dari kaca atau mika lampu mobil yang sudah buram atau menguning. Penulisan kali ini, kami membatasi pada solusi murah dan praktis mengatasi kaca atau mika lampu utama yang buram atau menguning.

Jangan lantas Anda berpikir harus merogoh kocek mengganti satu set lampu utama. Tapi di bengkel modifikasi Tomi Airbrush, hal tersebut dapat diatasi dengan Nano Burn Coating. Dan cukup dengan biaya yang jauh lebih murah dari pada membeli satu set lampu utama.

Nano burn coating, cara cepat membersihkan kaca atau mika lampu utama mobil.

“Nano Burn Coating menjadi solusi untuk mengatasi lampu utama mobil yang buram atau menguning. Harganya pun terjangkau, ada di kisaran 400 hingga 600 ribu, tergantung dari pada tingkat kerusakan mika atau kaca lampunya,” beber Tomi Gunawan, pemilik sekaligus builder bengkel modifikasi Tomi Airbrush.

Lebih lanjut Tomi menjelaskan, umumnya tingkat keburaman atau menguningnya lampu utama mobil itu berbeda-beda. Artinya behubungan dengan kinerja maksimal Nano Burn Coating itu sendiri yang diperlukan. Makanya kita kenakan biaya variasi mulai dari Rp. 400 hingga Rp. 600, semuanya bisa dilihat dari tingkat kesulitannya. Lebih murah dari pada membeli satu set lampu yang kisaran harganya mulai dari Rp. 1 jutaan.

Hasil kembali seperti baru.

Keunggulan lain yang ditawarkan Nano Burn Coating, tak perlu menunggu lama untuk menikmati hasilnya. Bahkan Anda dapat menunggu proses reparasi lampunya hanya dalam waktu sekira 2 jam. Praktis dan efisien. Jadi bagi Anda yang menemui kasus seperti ini, tak perlu khawatir, apalagi jika mobil bekas yang akan Anda bayar merupakan idaman sejak lama. Hubungi segera bengkel Tomi Airbrush di nomor +62815 86700 800. [nus/TA.com]

Related articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...

Recent articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...