-0.6 C
New York

DSFK Glory 580 Raih Gelar SUV Terbaik IIMS 2018

Published:

Pendatang baru di industri otomotif Indonesia, PT. Sokonindo Automobile sekaligus Agen Pemegang Merk (APM) mobil penumpang DSFK berhasil meraih gelar City SUV 7 penumpang terbaik di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018. DSFK Glory 580 berhasil meraih gelar The Best SUV IIMS 2018.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS 2018 kepada Franz Wang, Managing Director Sales Centre PT. Sokonindo Automobile. Gelar The Best SUV ini merupakan hasil penilaian dari para juri yang merupakan Jurnalis senior otomotif dari Indonesia dan Thailand. Beberapa parameter yang menjadi poin penilaian antara lain adalah desain yang menarik, fitur-fitur unggulan dan nilai yang sesuai dengan harga yang ditawarkan.

Trophy The Best SUV IIMS 2018.

Glory 580 memang hadir di Indonesia, dan dirakit di pabrik dengan konsep Industry 4.0 di Cikande, Serang, Banten, Glory 580 dibuat oleh putra-putri bangsa Indonesia dengan standar kualitas global. “Glory 580 adalah model strategi global DFSK, dengan versi setir kanannya pertama kali hadir di Indonesia,” ujar Franz.

Dari sisi desain, Glory 580 dirancang oleh tim desain Internasional DFSK yang telah menjadi bagian dari merk terkemuka di Eropa dan Amerika Serikat. DSFK Glory 580 menampilkan desain eksterior yang progresif. Lampu utama eagle-eye dengan Day-time Running Lights (DRL) LED merefleksikan filosofi desain modern.

DSFK Glory 580 juga menyuguhkan tawaran mesin modern dengan pilihan mesin 1,8 liter atau mesin 1,5 liter dengan turbocharger yang memiliki keseimbangan sempurna antara tenaga dan konsumsi bahan bakar. Sebagai tambahan beberapa fitur pintar juga disematkan, seperti smartkey, electric sunroof, tire pressure monitoring system, vehicle running recorder dan rear camera, termasuk jaminan keselamatan bintang lima dengan kehadiran sistem rem ABS EBD, BA hingga Electronic Stability Program (ESP), serta lebih dari 200 titik kendali kebisingan dan getaran (NVH). “Kesemuanya akan memberikan pengalaman berkendara DSFK Glory 580 yang nyaman, menyenangkan dan tak terlupakan,” tambah Franz.

DSFK Glory 580.

Selain keunggulan dalam spesifikasi teknis, DSFK Glory 580 menawarkan keunggulan super warranty hingga 7 tahun/150.000 Km di pasar Indonesia, dimana masa garansi, cakupan garansi, dan nilai garansi yang diberikan DSFK Glory 580 menciptakan standar tertinggi bagi industri otomotif Indonesia. Cakupan garansi Super Warranty ini termasuk hampir semua komponen utama bodi, mesin dan transmisi serta komponen utama chassis, elektrikal dan beberapa bagian aksesoris. [nus/TA.com]

Related articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...

Recent articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...