-0.3 C
New York

Tomi Airbrush Sanggup Bereskan Lampu Sportcar yang Buram

Published:

Kalau bicara komponen mobil sport alias sportcar memang tak ada yang murah. Jangan bicara soal komponen dapur pacu atau sistem sensornya. Bahkan untuk urusan komponen eksterior seperti headlamp pun sudah terbayang berapa kocek yang harus dirogoh.

Namun permasalahannya, untuk para penggemar atau penghobi mobil-mobil sport atau mobil-mobil Eropa, bukan soal biaya yang jadi kendala, melainkan keorisinilan dari spare part atau komponen yang melekat di mobilnya. Jika Anda merasa itu menjadi hal penting, lantas bagaimana cara atau solusinya jika headlamp mobil sport atau mobil Eropa Anda mulai memudar warnanya.

Tomi Airbrush jadi pilihan tepat untuk mengatasi masalah teersebut. Ia sudah lebih dari lima tahunan berpengalaman dalam hal itu. Seperti contoh, lampu mobil Porsche ini yang sudah mulai menguning awalnya karena usia.

Soal waktu, tidak bisa diprediksi, ada yang cukup dalam sehari lampu kembali mengkilap, namun ada juga yang butuh waktu sekira satu minggu untuk proses perbaikannya. Semua itu bergantung dari pada tingkat buramnya lampu, hingga ada kerusakan atau tidak, misal retak “rambut”. Penasaran? Hubungi 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665 untuk konsultasi gratis. [nus/TA.com]

Related articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...

Recent articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...