Punya ide modifikasi lampu untuk mobil kesayangan Anda? Janga ragu untuk sampaikan ide atau keinginan Anda kepada Tomy Gunawan, CEO dari Yoong Motor Jakarta. Bengkel spesialis lampu mobil yang juga satu atap manajemen dengan Tomi Airbrush ini selalu siap mendukung konsep atau ide modifikasi yang Anda inginkan.
Seperti pemilik Honda Accord ini, ia menghendaki modifikasi alias upgrade lampu utama dengan double projector. Berbekal konsultasi, Tomy meracik komposisi modifikasi double projector tersebut dengan produk dari Osram. “Secara kualitas produk yang kami tawarkan sudah memiliki nilai baik, terang dalam hal pencahayaan juga durability yang cukup baik,” sambung Tomy.
Pemasangan modifikasi lampu “kelas sultan” ini tidaklah lama, hanya perlu satu hari saja. Soal bocoran harga, Tomy menjelaskan bahwa untuk satu set projector-nya dibanderol mulai dari Rp. 4,5 hingga Rp. 7,5 juta perset. Sementara untuk harga dan modifikasi yang lebih simpel Yoong Motor Jakarta juga punya pilihan untuk pemasangan foglamp atau mini projector. Jika perlu informasi detail soal harga dan produk yang ada di Yoong Motor Jakarta, bisa hubungi nomor ini 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665. [nus/TA.com]