3.1 C
New York

Pengecatan Microphone di Tomi Airbrush

Published:

Bengkel modifikasi Tomi Airbrush dikenal serba bisa. Sejak puluhan tahun silam, bengkel besutan Tomy Gunawan ini berangkat dari modifikasi airbrush helm, berlanjut ke motor hingga mobil bahkan juara-juara dalam kontes modifikasi berkelas. Tren modifikasi airbrush tak pernah berhenti, hingga menyentuh kendaraan roda dua non mesin, seperti sepeda bahkan beberapan perangkat elektronik pun bisa dibalut oleh cat airbrush.

Para penyanyi ternama Indonesia pun kerap menghubungi Tomy untuk membalutkan airbrush di microphone andalannya. Sebut saja sejumlah nama besar di dunia entertainment seperti Ria Ricis, Bunga Tiara, Rimar, Alla Anderson tercatat pernah menyambangi bengkel di Kawasan Duri Kepa, Jakarta Barat ini untuk memodifikasi airbrush microphone kesayangan mereka.

Setelah modifikasi airbrush (kiri) dan sebelum modifikasi airbrush (kanan).

Custom grafis dan warna bisa disesuaikan dengan keinginan pemiliknya. Tak hanya itu, gradasi yang diinginkan dari modifikasi airbrush tersebut juga bisa diwujudkan oleh Tomy Gunawan, CEO Tomi Airbrush sesuai dengan permintaan pelanggan. Tomy menambahkan bahwa proses modifikasi airbrush microphone biasanya dimulai dari harga Rp. 1,5 juta, tergantung juga dari permintaan dan komposisi grafis yang diinginkan oleh Anda.

Proses modifikasi airbrush microphone hanya perlu waktu 5 hingga 7 hari saja. Untuk informasi lebih lanjut tentang modifikasi airbrush microphone, Anda bisa kontek Tomy melalui layanan konsultasi di nomor 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665. [nus/TA.com]

Related articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...

Recent articles

Coating Bodi Mobil Cat Doff Jangan Sembarangan

Beberapa tahun belakangan memang mulai ramai tren coating cat pada bodi eksterior mobil. Sejatinya coating itu sendiri merupakan cara yang sedang tren untuk membuat...