Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Republik Indonesia mendukung industri otomotif Indonesia. Ini dibuktikan dari kehadiran Putu Juli Ardika, Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan (IMATAP) Kemenperin RI di ajang NMAA Trending Workshop yang pada akhir pekan lalu (14/3) digelar di Pekanbaru.
Kedatangannya untuk sosialisasi Rancangan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (RSKKNI) untuk modifikator, hal ini merupakan bentuk dukungan nyata dari Pemerintah Indonesia, melalui Kemenperin RI untuk industri otomotif, khususnya modifikasi yang digerakan oleh generasi milenial.

Untuk mendukung sektor industri modifikasi yang sedang berkembang, Kementerian Perindustrian sedang menyusun rancangan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia Modifikasi yang merupakan acuan atau standar dalam hubungannya dengan kemampuan kerja yang meliputi aspek keterampilan, pengetahuan dan sikap kerja yang sesuai dengan pelaksanaan tugasnya serta sesuai dengan persyaratan dari pekerjaan yang sudah ditetapkan. SKKNI Modifikasi nantinya dapat mencetak tenaga kerja terutama di sektor industri modifikasi yang bersertifikat dan berkompetensi yang diakui di Nasional.

Dengan adanya tenaga kerja yang bersertifikasi dan berkompetensi melalui SKKNI Modifikasi diharapkan adanya perubahan ekosistem modifikasi dan tumbuhnya kreatifitas untuk dan membuat produk produk modifikasi berkualiats yang berstandar Nasional. [nus/TA.com]