13.3 C
New York

Repair Frame Sepeda Carbon di Tomi Airbrush

Published:

Nama bengkel Tomi Airbrush sudah semakin dikenal oleh banyak kalangan penghobi sepeda. Mulai dari modifikasi, seperti repaint frame, airbrush, hingga repair velg alias wheelset. Tak hanya itu, bengkel di kawasan Duri Kepa ini juga piawai melayani repair frame baik bahan besi ataupun carbon, repair velg hingga beberapa komponen sepeda lainnya.

Jangan heran, sepeda yang di-repair ataupun dimodifikasi di bengkel Tomi Airbrush pun beragam, dari kelas menengah hingga sepeda branded.

Beberapa catatan repair yang umumnya dipercayakan ke bengkel Tomi Airbrush seperti halnya frame retak atau patah, repair velg carbon yang retak, hingga seatpost yang retak atau bahkan patah, dan lain sebagainya.

“Pengerjaan proses rangka atau komponen lain yang berbahan dasar carbon terbilang sulit dibandingkan dengan rangka besi biasa, kami harus ekstra hati-hati, terutama dalam proses restorasi ulang material carbon-nya,” demikian cerita singkat Tomi Gunawan, pemilik sekaligus builder bengkel ini.

Langkah akhir yang tak kalah penting yakni mengembalikan semua komponen tersebut sesuai dengan aslinya termasuk ukurannya. Dan proses repaint menjadi bagian akhir, di mana pengecatan ulang tersebut haruslah sesuai dengan warna aslinya. “Hasil akhir harus sesuai warna asli, menjadi kunci yang harus diperhatikan juga, pasalnya hal tersebut menjadi poin kepuasan customer, disamping berfungsinya kembali komponen-komponen yang diperbaiki seperti semula,” tegas Tomi.

Tomi juga membuka layanan diskusi melalui nomor 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665, Anda bebas berkonsultasi dan Tomi akan menjawab langsung permasalahan Anda terkait dengan sepeda. [nus/TA.com]

Related articles

Lampu Mobil Orisinil Mulai Berembun

Lampu mobil berembun sering dijumpai pada kendaraan lawas. Yup, ini karena usia lampu. Biasanya dipengaruhi oleh faktor sealant atau karet-karet peredam pada lampu tersebut...

Recent articles

Lampu Mobil Orisinil Mulai Berembun

Lampu mobil berembun sering dijumpai pada kendaraan lawas. Yup, ini karena usia lampu. Biasanya dipengaruhi oleh faktor sealant atau karet-karet peredam pada lampu tersebut...