Pasang foglamp projector untuk mobil mewah sekelas BMW bisa dilakukan dalam waktu sekejap di bengkel spesialis repair dan modifikasi lampu Yoong Motor Jakarta. Di bengkel ini, di bawah komando Tomy Gunawan, yang juga CEO dari bengkel Tomi Airbrush, mengatakan, “Di bengkel kami Yoong Motor Jakarta, banyak pelanggan yang datang menanyakan mengenai modifikasi lampu projector untuk mobil-mobil mewah, sekelas BMW, dan lainnya,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa tak jarang juga yang mempertanyakan apakah pemasangan lampu projector modifikasi tersebut cocok dan sesuai dengan komponen pendukung lampu aslinya. Pengalaman puluhan tahun dibidang modifikasi berbagai kendaraan termasuk lampu, Tomy menjamin bahwa hal tersebut tergolong aman, artinya pemasangan atau modifikasi lampu projector diberbagai mobil mewah aman dan sesuai.
Seperti yang terjadi pada modifikasi BMW ini, pemasangan foglamp projector BiLED tersebut sesuai dengan keinginan pemiliknya, dan membutuhkan waktu sekira 2 jam saja untuk proses pekerjaannya. “Pemasangan lampu projector BiLED ini aman dan memiliki hasil yang sangat terang dan membantu penerangan lampu utama,” tambah Tomy.
Bila Anda masih ragu untuk memasang atau memodifikasi lampu projector terutama bagi pemilik mobil mewah, Tomy bersedia memberikan penjelasan dan diskusi melalui nomor ini 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665. [nus/TA.com]